Harian Bisnis Indonesia     14 Jul 2021

Semester I/2021, NTB Cetak Pertumbuhan Pajak

Bisnis, MATARAM — Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat mencetak pertumbuhan realisasi pajak pada semester I/2021 sebesar 9,82% secara tahunan dari Rp1,1 triliun menjadi Rp1,23 triliun pada semester I/2021. 

Adapun, dari realisasi tersebut, kontribusi terbesar berasal dari Pajak Penghasilan (PPh) yakni Rp775 miliar atau tumbuh 4,99% dari target penerimaan pph sejumlah Rp712 miliar. 

Disusul oleh Pajak Pertambahan Nilai (PPN) mencapai Rp414,8 miliar atau 16,6%. Lalu, Pajak Bumi Bangunan (PBB) Rp50 miliar, dan penerimaan dari Pajak Tidak Langsung Lainnya (PTLL) dengan Rp38,2 juta. 

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan provinsi NTB, Sudarmanto mengatakan capaian tersebut berasal dari kinerja yang tersebar di lima kantor wilayah. 

Tingkat kepatuhan wajib pajak di NTB pada semester I/2021 sejumlah 72,29%, dengan realisasi sejumlah 144.267 SPT wajib pajak dari target 199.588 orang wajib pajak. 

“Jumlah wajib pajak NTB 232.858 orang dengan rincian 21.615 wajib pajak badan, 211,243 wajib pajak pribadi dan 2.505 wajib pajak strategis,” ujarnya. 

Dalam perkembangan lain, dana desa yang terealisasi pada semester I/2021 mencapai Rp504,46 miliar atau 40,43% dari target pada 2021, Rp1,25 triliun. Sudarmanto menyebut 8% dana desa digunakan untuk menangani penyebaran Covid-19 di NTB.

“Alokasi dana desa untuk penanganan Covid-19 pada semester I/2021 sejumlah Rp66,45 miliar,” jelas Sudarmanto pada Selasa (13/7). Sisanya, yakni Rp102,54 miliar dialokasikan untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT). 

Dia menyebut realisasi hingga paruh pertama 2021 sesuai dengan perencanaan dan pelaksanaan anggaran telah sesuai dengan ketentuan pemerintah pusat. 

Adapun, dalam Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), pemerintah menyalurkan dana Program Keluarga Harapan (PKH) sejumlah Rp475,43 miliar dengan jumlah penerima manfaat 663.708 keluarga di NTB. 

Penyaluran kartu sembako untuk 2,48 juta keluarga dengan alokasi dana Rp495,27 miliar.

Tax News

Search




Exchange Rates

Mata Uang Nilai (Rp.)
EUR 17068.99
USD 15710
GBP 19949.11
AUD 10293.61
SGD 11699.88
* Rupiah

Berlaku : 27 Mar 2024 - 2 Apr 2024